Friday, January 5, 2018

Proxy Server pada Linux debian dengan menggunakan Squid


Proxy Server mempunyai fungsi sebagai penyimpanan halaman – halaman website yang telah dikunjungi . selain itu juga berfungsi sebagai cache, yang jika ingin mengunjungi halaman yang sama akan di ambilkan oleh Proxy dan jika tidak ada maka akan di teruskan ke server sebenarnya. Adapun fungsi lain dari Proxy yang itu sebagai Pengaman (Security). Contoh : Memblokir website yang berkonten pornografi dapat menggunakan Proxy Server yang ada di Linux Debian kemudian di konfigurasi dengan menggunakan Squid.
Tahapan Konfigurasi Squid

1.       Tahap pertama install paket Squid yang ada pada Linux Debian dengan mengetik apt-get install squid.



2.       Tahap kedua Mulai melakukan konfigurasi pada Squid yang sudah di install dengan mengetik nano/etc/squid/squid.conf




kemudian setelah muncul tekan tombol ctrl+w untuk melakukan pencarian http_port 3128, jika sudah ketemu hilangkan tanda # dan tambahkan tulisan transparent. 





3.       Tahap ketika masih dalam konfigurasi seperti tahap kedua yaitu lakukan pencarian kembali dengan menekan ctrl+w, kemudian cari cache_mem (hilangkan tanda #).




4.       Tahap keempat masih sama juga seperti tahap kedua dan ketiga ya itu melalkukan pencarian dengan mengetikkan cache_mgr (hilangkan tanda #).







5.       Tahap kelima masih melakukan pencarian lagi dengan mengetikkan acl CONNECT, kemudian tambah script seperti gambar di bawah ini 






6.       Tahap keenam melakukan pencarian pada file squid.conf dengan mengetikkan http_acces deny all (tambahkan tanda #).






Setelah itu tekan ctrl+x kemudian enter.

7.       Tahap ketujuh mulai masuk pada tahap pemblokiran situs yang ingin di blok yaitu dengan cara mengetikkan cd /etc/squid/ “masukkan ke dalam file squid
 



kemudian ketikkan nano url “pada file url disini diberikan contoh pemblokiran pada situd ganool dan lazada.







8.    Tahap kedelapan yaitu masih dalam posisi pada file squid ketikkan nano key







Setelah masuk pada file key maka disini diberi contoh dengan memblok kata bom dan porn kemudian ctrl+x enter.
 

9.       Tahap kesembilan pengecekan apakah konfigurasi sudah benar atau masih ada yang bermasalah yaitu dengan cara mengetikkan squid –z . jika sudah berhasil maka akan menampilkan gambar seperti dibawah ini.


10      Tahap kesepuluh melakukan konfigurasi IP TABLES untuk redirect pada PORT 80 (HTTP) ke port 3128 (PROXY) dengan cara pertama masuk ke dalam file rc.local “nano /etc/rc.local”  kemudian isikan tulisan seperti di bawah ini ke dalam file rc.local .


iptables –t nat –A PREROUTING –s 192.168.10.0/24 –p tcp --dport 80 –j REDIRECT --to-port 3128
tekan ctrl+x  enter .




11.      Tahap kesebelas masuk kedalam tahap pengujian


Pengujian dilakukan pada sisi client windows. Server Proxy tersebut akan menjadi TRANSPARENT jika ada koneksi ke Internet. Namun jika digunakan dalam lingkup Local Area Network LAN , yang tidak terjamah Internet, maka harus menkonfigurasi MANUAL PROXY pada sisi client terlebih dahulu. Jika ingin tetap kelihatan Transparent, walau di jaringan local.

-          Konfigurasi Manual Proxy
Ikuti perintah : Tool --> Options --> Advanced --> Network --> Settings
Kemudian lakukan konfigurasi seperti gambar dibawah ini
 



12.      Tahap keduabelas yaitu melakukan pengujian penyaringan web yang telah di blok yaitu dengan mengisikan pada browser alamat yang telah di blok  


 




     sumber :
  • http://gerbitorial.blogspot.co.id/2016/12/konfigurasi-proxy-server-di-debian.html
  • http://www.kamusq.com/2013/09/proxy-server-adalah-pengertian-dan.html

1 comment: